SELAMAT DATANG

bias-kasih mengucapkan " Terima kasih banyak untuk sahabat terkasih yang sudah berkenan meluangkan waktu untuk membuka konten ini." Tuhan memberkati sahabat semua di manapun berada.


Jumat, 17 Mei 2013

MENGEMBANGKAN GAIRAH HIDUP (Part 8 Merangkai ketenangan)

PART 8                                        MERANGKAI KETENANGAN                      by: Daniel Kumbara  
Situasi yang sering kita hadapi kadangkala merupakan suatu tantangan tersendiri untuk menuju kedewasaan
dan jatidiri kita sebagai manusia yang berinteraksi dengan berbagai tantangan-tantangangan kehidupan
Siap tidaknya kita menghadapi semua itu, hanyalah kondisi emosi yang acapkali mengusik kehidupan kita.
        Proses kehidupan telah menempa diri kita sehingga otomatis kita harus siap menghadapi apapun,
baik atau buruk satu kondisi, tentunya tak lepas dari sudut mana kita memandang , apakah kita mau terus
merasa di tekan oleh situasi dan kondisi yang tak bersahabat, atau kita mau menguasai kondisi dan situasi,
menjadi lebih bersahabat.
Kehidupan yang berakibat dari arus global tentunya sedikit banyak membuat kondisi yang harus kita
hadapi semakin komplek, dan tentunya sangat dibutuhkan kompeten dari kita untuk bisa menghadapinya.
Selayaknya manusia adalah mahluk yang rindu akan ketenangan, namun kondisi real nyata dalam hidup ini
yang sering menghalangi manusia dalam meraih ketenangan.
Ketidak nyamanan dalam menjalani hidup dan tekanan-tekanan yang seringkali menguasai hidup kita
tentu sangat mempengaruhi emosi kita dalam berpikir positif, dan semakin menambah runyam suatu
kondisi yang kita jalani.
Kepanikan dalam kita melihat suatu kondisi dari pandangan negatif yang menguasai kita, juga jadi pemicu
suatu masalah yang tak kunjung selesai yang harusnya bisa kita lalui dan tak menjadi berlarut-larut.
        Solusi untuk kita bisa melihat suatu kondisi dengan pikiran positif adalah dengan ketenangan,
apapun yang kita hadapi dengan ketenangan pasti akan terselesaikan dengan baik, ada jalan keluar
karena kita tenang ,dan bisa berpikir jernih untuk setiap kondisi yang kita lalui.
       Sahabat yang terkasih kenapa bias kasih kali ini mengambil tema Merangkai Ketenangan, itu tak lain
karena dalam kondisi saat ini sangat-sangat perlunya kita membekali diri dengan ketenangan untuk bisa
menghadapi kondisi sekarang ini dengan bijak dan berpikiran positif dalam memandang setiap kondisi
Merangkai ketenangan adalah proses agar kita mendapatkan ketenangan dalam hidup ini sehingga dapat
mengembangkan gairah hidup kita.
        Dimanakah kita bisa mendapatkan ketenangan, serta meraihnya ,dan menerapkanya di dalam setiap
derap langkah kehidupan kita.
Ketenangan dalam hidup ini bisa kita raih dengan menimba air kehidupan didalam sumber-Nya.
Air kehidupan adalah Tuhan sendiri yang selalu hadir menyertai kita, memberi sukacita, memberi kelegaan,
dan damai sejahtera.
Dunia sering membuat kita dikuasai oleh kesibukan, itu yang sering menghambat kehidupan kita untuk
meraih ketenangan, orientasi hidup kita yang seringkali menyita seluruh perhatian kita. Sehingga kita tak
mampu melihat campur tangan Allah dalam hidup kita.
         Pemazmur mengatakan " Hanya dekat Allah saja aku tenang, dari pada-Nyalah keselamatanku"
Kita merasa nyaman, merasa tenang, karena ada yang menanggung kita, keselamatan kita di tangan
Yang Maha Kuasa, Allah yang menguasai kita. Dia sangup melindungi kita dari apapun sehingga kita merasa
tenang dan aman.
Apapun yang terjadi didalam hidup kita hadapilah semuanya dengan tenang, karena kita percaya Tuhan sangup
mengatasi segala apapun,dan Dia selalu menyertai kita, itulah yang membuat kita tenang, merasa aman di
tangan TUHAn, Jangan biarkan kekuatiran,kepanikan,ketakutan menguasai dirimu, tapi percayalah bahwa kita
aman dan tenang bersama Tuhan.
Begitu mengagumkan Tuhan di hidup kita yang memandu setiap langkah kita.

                                                             BERSAMBUNG

                                                                             

Tidak ada komentar:

Posting Komentar